SUMBAR.PKS.ID, SIJUNJUNG — Anggota DPRD Sumatera Barat dari Fraksi PKS, Syofian Hendri, S.Pd.I., MM, kembali menginspirasi generasi muda melalui sesi motivasi dalam kegiatan Pramuka SMAN 12 Sijunjung.
Kegiatan tersebut berlangsung di objek wisata Colow, Muaro Sijunjung, Minggu (19/1/2025).
Syofian Hendri menyampaikan pentingnya menjadi individu yang open minded atau berpikiran terbuka sebagai salah satu kunci kesuksesan. “Dengan pola pikir terbuka, kamu bisa melihat berbagai sudut pandang, menyelesaikan masalah, dan memahami bahwa setiap orang memiliki jalan suksesnya masing-masing,” paparnya.
Selain itu, ia juga mengingatkan siswa untuk segera bertindak tanpa menunda-nunda. “Kesempatan tidak datang dua kali. Jangan habiskan waktu dalam keraguan. Evaluasi diri, tingkatkan kemampuan, dan lakukan sekarang!” tegasnya.
ia juga meminta untuk tidak menunda-nunda pekerjaan yang akan dilakukan.
" Intinya, jangan menunda pekerjaan hingga hari esok jika bisa dilakukan sekarang," pungkasnya.
Dengan kegiatan ini, Syofian Hendri berharap dapat membentuk karakter generasi muda Sumatera Barat yang berdaya saing tinggi dan siap menghadapi masa depan.(Rds)