SUMBAR PKS.ID, PADANG- Dalam suasana semangat dan keceriaan, sebanyak 350 peserta, termasuk seorang ibu berusia 80 tahun, turut memeriahkan acara senam masal dan edukasi politik untuk perempuan di halaman kantor DPW PKS Sumatera Barat pada Ahad (28/1/2024) lalu.
Ibu lansia ini, dengan penuh semangat, menceritakan keterlibatannya yang telah lama dalam aktivitas yang diselenggarakan oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumbar.
Ia mengungkapkan, juga sering melaksanakan salat berjamaah di Mushola kantor DPW PKS Sumbar.
"Ibuk juga sering sholat kesini," dengan wajah penuh kegembiraan.
Hadir di tengah acara tersebut , merupakan semangat lansia tersebut dalam mendukung nilai-nilai dan kegiatan yang dijalankan oleh PKS.
"Kami sangat senang mengikuti kegiatan yang dilakukan oleh PKS. Semoga PKS bisa menang, dan presiden nomor 1," ujarnya.
Acara yang digelar DPW PKS Sumbar ini lebih dari sekadar kegiatan politik biasa. Ini adalah cerminan semangat dan kebersamaan yang diusung oleh PKS Sumatera Barat, menciptakan momen berharga bagi semua peserta dan menegaskan pentingnya keterlibatan dari segala usia dalam perjalanan politik, terutama perempuan. (Humas)